Medan. Perempuan Indonesia diharapkan jadi kekuatan membangkitkan kemajuan bangsa. Perempuan harus memiliki akses ke arah kebijakan karena yang paling berkepentingan terhadap masalah pembentukan dan perubahan kebajikan.
Hal ini dikatakan Dosen Politik Pascasarjana Fisip UI, Dr Sitaresmi S Soekanto M Psi T, diacara Seminar Kebangsaan Perempuan Hebat Negara Kuat, yang digelar Gerakan Arah Baru Indonesia (GARBI) Sumatera Utara, Minggu (22/9) di aula Quba Asrama Haji Medan. Hadir juga Pendiri dan Pembina Lembaga Penelitian Mahasiswa Insure, Ahmad Feri Irawan dan Ketua GARBI Sumut Timbas Tarigan serta Panitia Acara Tina Ariani.
Dikatakan Sitaresmi, dalam menjadi kekuatan bangsa maka perempuan tidak bisa dipisahkan dari politik. Dimana pada umumnya peran perempuan di dalam keluarga sebagai leading dalam hal menentukan keputusan diantara pilihan-pilihan diaspek apa saja. Kemudian perempuan juga memiliki kekuasaan, otoritas dan pengaruh didalam pengambilan keputusan.
"Umat Islam dan para ibu-ibu harus melek pilitik agar tidak di kadali, serta harus punya akses pada kebijakan policy," ucapnya.
Selama ini dunia politik dianggap tidak ramah ke perempuan dan pada umumnya perempuan menjauh politik dan sayangnya pula perempuan sering tidak tertarik untuk membahas soal-soal politik apalagi terlibat didalamnya. Padahal menurur Ibnu Qayyim Al Jauziyah politik adalah salahsatu upata menghadirkan kebajikan masyarakat.
"Ada beberapa perjuangan politik perempuan yakni memelihara kebaikan yang ada di masyarakat dan membantu memecahkan persoalan di masyarakat," katanya.
Sebelumnya Ketua Panitia Tina Ariani mengatakan, peran wanita sangat penting dalam menjadikan Indonesia negara maju dan terbesar di dunia.
"Perempuan punya kontribusi meningkatkan kemajuan negara ini. Sudah saatnya perempuan bangkit dan ikut berperan dalam politik dan kebangsaan untuk menentukan arah pembangunan yang lebih baik," tuturnya.
No comments:
Post a Comment